Kapolres Indramayu Hadiri Deklarasi Damai Ciptakan Kontestasi Pilwu Aman

- Penulis

Jumat, 28 November 2025 - 13:04

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Spread the love

INDRAMAYU-Gerbang Investigasi.com

Menjelang pelaksanaan Pemilihan Kuwu (Pilwu) Serentak tahun 2025, Pemerintah Kabupaten Indramayu menggelar Doa Bersama dan Deklarasi Damai di Pendopo Kabupaten Indramayu, Jumat sore (28/11/2025).

Kegiatan ini diikuti ratusan calon kuwu dari 139 desa, sebagai upaya menciptakan kontestasi yang aman, kondusif, dan bermartabat.

ADVERTISEMENT

ads

SCROLL TO RESUME CONTENT

Acara yang dimulai pukul 15.30 WIB tersebut dihadiri langsung oleh Bupati Indramayu Lucky Hakim, Kapolres Indramayu AKBP Mochamad Fajar Gemilang, S.I.K., M.H., M.I.K., Wakil Ketua DPRD Indramayu Kiki Zakiyah, perwakilan Kodim 0616 Indramayu, Kejaksaan Negeri Indramayu, serta camat se-Kabupaten Indramayu.

Selain itu, ketua panitia Pilwu serta 492 calon kuwu turut mengikuti kegiatan yang menjadi simbol komitmen bersama menjaga stabilitas daerah.

Kapolres Indramayu AKBP Mochamad Fajar Gemilang melalui Kasi Humas Polres Indramayu, AKP Tarno mengatakan deklarasi damai merupakan momentum penting untuk menyatukan komitmen seluruh pihak agar Pilwu berjalan aman.

“Deklarasi ini menjadi pengingat bahwa perbedaan pilihan tidak boleh menimbulkan gesekan di tengah masyarakat. Polres Indramayu berkomitmen menjaga keamanan, namun harmoni desa tetap harus dibangun oleh seluruh elemen,” ujar AKP Tarno.

Baca Juga:  Team Verifikasi Diskominfo Kabupaten Rokan Hulu Lakukan Kunjungan ke Kantor Sekretariat DPC PWRI

Ia juga menekankan bahwa kolaborasi semua pihak menjadi faktor kunci terciptanya Pilwu yang tertib dan demokratis.

AKP Tarno berharap seluruh calon kuwu dan para pendukung dapat menjunjung sportivitas serta menghindari tindakan provokatif yang berpotensi mengganggu ketertiban.

“Semoga seluruh rangkaian Pilwu Serentak 2025 berlangsung damai. Mari bersama-sama menjaga kondusivitas desa agar proses demokrasi ini berjalan lancar, aman dan kondusif,” tuturnya.

Kasie Humas Polres Indramayu AKP Tarno kembali mengimbau masyarakat agar tidak ragu melapor jika menemukan potensi gangguan kamtibmas.

“Apabila menemukan potensi gangguan kamtibmas, segera laporkan melalui layanan Lapor Pak Polisi – SIAP MAS INDRAMAYU via WhatsApp 081999700110 atau call center 110,” ujarnya.

Deklarasi damai ditutup dengan doa bersama lintas tokoh, sebagai simbol harapan agar Indramayu tetap rukun, aman, dan diberkahi dalam setiap proses pembangunan desa.

(Toro)

Berita Terkait

Pesan Wamen Ossy ke Jajaran Kantor Pertanahan Kabupaten Mempawah: Tingkatkan Layanan Sesuai Kebutuhan Masyarakat
Desa Telukagung Gelar Musrenbangdes Tahun 2027 Bahas Prioritas Pembangunan Desa
“Polantas Menyapa” Duta Pelayanan selalu Hadirkan Pendampingan Humanis Di Samsat Pati
Wujudkan Pelayanan Prima, Jajaran Lapas Indramayu Laksanakan Penandatanganan Perjanjian Kinerja Tahun 2026
Kiki Arindi, Anggota DPRD Indramayu Fraksi PKB Fasilitasi Warga Ujungpendok Dapatkan Bantuan Kursi Roda
‎Mantan Napi Korupsi Lolos & Terpilih Sebagai Kuwu Cibereng Indramayu, Pihak Terkait Saling Lempar
Ketum BPI KPNPA RI Desak Dirtipidter Bareskrim Polri Bertindak Tegas, Dugaan Backing Aparat di Tambang Ilegal Menguat
Di Balik Komitmen Antikorupsi Bupati Indramayu, Terpilihnya Kuwu Eks Terpidana Korupsi Disorot
Berita ini 1 kali dibaca

Berita Terkait

Kamis, 15 Januari 2026 - 08:22

Pesan Wamen Ossy ke Jajaran Kantor Pertanahan Kabupaten Mempawah: Tingkatkan Layanan Sesuai Kebutuhan Masyarakat

Rabu, 14 Januari 2026 - 13:00

Desa Telukagung Gelar Musrenbangdes Tahun 2027 Bahas Prioritas Pembangunan Desa

Rabu, 14 Januari 2026 - 00:38

“Polantas Menyapa” Duta Pelayanan selalu Hadirkan Pendampingan Humanis Di Samsat Pati

Selasa, 13 Januari 2026 - 13:09

Wujudkan Pelayanan Prima, Jajaran Lapas Indramayu Laksanakan Penandatanganan Perjanjian Kinerja Tahun 2026

Selasa, 13 Januari 2026 - 03:37

Kiki Arindi, Anggota DPRD Indramayu Fraksi PKB Fasilitasi Warga Ujungpendok Dapatkan Bantuan Kursi Roda

Senin, 12 Januari 2026 - 14:53

Ketum BPI KPNPA RI Desak Dirtipidter Bareskrim Polri Bertindak Tegas, Dugaan Backing Aparat di Tambang Ilegal Menguat

Senin, 12 Januari 2026 - 14:06

Di Balik Komitmen Antikorupsi Bupati Indramayu, Terpilihnya Kuwu Eks Terpidana Korupsi Disorot

Senin, 12 Januari 2026 - 09:44

Toni RM Kuasa Hukum Korban Putri Apriyani Pastikan Tiga Eksepsi Sidang Dakwaan Ditolak

Berita Terbaru