MM Football Competition 2025 Resmi Dibuka, Hadiah Lebih Besar dan Kompetisi Makin Meriah

- Penulis

Selasa, 9 September 2025 - 03:56

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Spread the love

INDRAMAYU-Gerbang Investigasi.com

Turnamen sepak bola tahunan bergengsi, MM Football Competition Indramayu 2025, kembali digelar dengan hadiah yang lebih besar dan atmosfer yang makin meriah.

Kompetisi resmi dibuka pada Senin (8/9/2025) di Lapangan Porki, Kepandean, Indramayu. Pertandingan akan berlangsung selama lebih dari sebulan hingga partai final pada Sabtu 11 Oktober 2025 mendatang.

ADVERTISEMENT

ads

SCROLL TO RESUME CONTENT

Ajang yang akrab disebut Turnamen Wong Reang ini selalu menjadi tontonan yang ditunggu masyarakat Indramayu. Tahun ini, jumlah peserta semakin banyak, tidak hanya dari berbagai kecamatan di Indramayu, tetapi juga melibatkan tim dari Bandung, Cirebon, hingga Subang.

Ketua KONI Indramayu, Trisula Baedi, memberikan apresiasi atas konsistensi penyelenggaraan kompetisi ini. Dia menilai, turnamen tersebut memberi dampak positif bagi perkembangan sepak bola di daerah.

“Dua kali berturut-turut Indramayu berhasil menjadi juara Porda. Dengan adanya turnamen ini, kita berharap prestasi sepak bola Indramayu bisa terus meningkat,” ujarnya.

Sementara itu, Ketua Panitia Pelaksana, Slamet Cahyadi atau yang akrab disapa Kang Amek, menegaskan penyelenggaraan tahun ini jauh lebih semarak.

Baca Juga:  Kementerian ATR/BPN Terima Delegasi Nepal untuk _Learning Exchange_ dalam Modernisasi Sektor Administrasi Pertanahan

“Jika tahun lalu total hadiah Rp30 juta, tahun ini MM Group meningkatkannya menjadi Rp40 juta. Peserta pun lebih banyak, sehingga atmosfer kompetisi lebih meriah,” jelasnya.

Adapun rincian hadiah tahun ini, yaitu: Juara 1 sebesar Rp16 juta, Juara 2 Rp11 juta, Juara 3 Rp8 juta, Juara 4 Rp5 juta, Pemain terbaik Rp1 juta, dan Top skor Rp1 juta.

Acara pembukaan turut disaksikan Wakil Bupati Indramayu, Syaefudin dan mengapresiasi dukungan penuh dari MM Group yang secara konsisten menyelenggarakan turnamen ini setiap tahun.

“Alhamdulillah kegiatan ini selalu berjalan lancar. Semoga semangat kebersamaan ini terus terjaga, sehingga sepak bola Indramayu semakin maju dan mampu melahirkan bibit atlet berprestasi,” ungkapnya.

Dengan hadiah yang lebih besar, jumlah peserta yang meningkat, serta dukungan penuh dari pemerintah daerah dan sponsor, MM Football Competition 2025 diyakini menjadi salah satu event olahraga paling meriah di Kabupaten Indramayu tahun ini.

(Toro)

Berita Terkait

Ratusan Tenaga PKH Resmi Diangkat Jadi PPPK, Pelayanan Sosial untuk Masyarakat Indramayu Semakin Mudah
“Sengketa Lahan Kantor Kelurahan dan Puskesmas di Kota Bandung Memanas, Ahli Waris Rencanakan Penggembokan Pada Tanggal 8 Oktober 2025 ?!”
Sambut Hari Jadi ke-498 Kabupaten Indramayu, Kapolres dan Forkopimda Tabur Bunga di Makam Arya Wiralodra
Kantah Kabupatn Blora Melaksanakan Pembagian Sertipikat Tanah di Desa Kutukan, Randublatung: 327 Bidang Diserahkan
Lapas Indramayu Beri Apresiasi Pegawai Teladan Pada Apel Pagi
Kantah Kab. Blora Melaksanakan Kegiatan Penyerahan 98 Sertipikat di Desa Ngapus, Kecamatan Japah
Kantah Blora Ikuti Sosialisasi Permen ATR/BPN Nomor 9 Tahun 2025
Rapat Persiapan PTSL 2026 dan Perencanaan PBT 2025 di Kantah Blora
Berita ini 12 kali dibaca

Berita Terkait

Senin, 6 Oktober 2025 - 06:30

Ratusan Tenaga PKH Resmi Diangkat Jadi PPPK, Pelayanan Sosial untuk Masyarakat Indramayu Semakin Mudah

Minggu, 5 Oktober 2025 - 11:09

“Sengketa Lahan Kantor Kelurahan dan Puskesmas di Kota Bandung Memanas, Ahli Waris Rencanakan Penggembokan Pada Tanggal 8 Oktober 2025 ?!”

Jumat, 3 Oktober 2025 - 05:43

Sambut Hari Jadi ke-498 Kabupaten Indramayu, Kapolres dan Forkopimda Tabur Bunga di Makam Arya Wiralodra

Kamis, 2 Oktober 2025 - 22:49

Kantah Kabupatn Blora Melaksanakan Pembagian Sertipikat Tanah di Desa Kutukan, Randublatung: 327 Bidang Diserahkan

Kamis, 2 Oktober 2025 - 04:53

Kantah Kab. Blora Melaksanakan Kegiatan Penyerahan 98 Sertipikat di Desa Ngapus, Kecamatan Japah

Kamis, 2 Oktober 2025 - 03:03

Kantah Blora Ikuti Sosialisasi Permen ATR/BPN Nomor 9 Tahun 2025

Kamis, 2 Oktober 2025 - 03:01

Rapat Persiapan PTSL 2026 dan Perencanaan PBT 2025 di Kantah Blora

Kamis, 2 Oktober 2025 - 02:57

Kantah Kab. Blora Melaksanakan Upacara Kesaktian Pancasila Tahun 2025

Berita Terbaru